Sekarang, banyak kaus yang pakai teknologi seperti AIRism, Heattech, Dry-Ex, dan Aerotech. Setiap teknologi punya fungsi berbeda, ada yang bikin adem, hangat, cepat kering, bahkan ada yang dibuat khusus untuk iklim tropis.
Dry-Ex dirancang khusus untuk aktivitas berat seperti olahraga. Teknologinya mampu menyerap keringat dengan cepat, lalu menguapkannya agar kain tetap kering dan tidak lengket di tubuh. Ada juga fitur antimikroba yang membantu mencegah bau badan.
Aerotech adalah teknologi kain buatan Indonesia dari PT Harapan Kurnia Textile dan saat ini fokus memproduksi produk-produk dari Greenlight. Kain ini juga punya fitur quick-dry dan breathable, mirip Dry-Ex, tapi bisa diterapkan ke berbagai jenis kain. Aerotech cocok untuk kebutuhan kasual, kerja, bahkan olahraga.
Murianews, Kudus – Banyak orang beli kaus cuma lihat model dan harga, tanpa tahu bahan atau teknologi kainnya. Padahal, bahan kaus itu sangat berpengaruh ke kenyamanan, apalagi kalau kamu pakai untuk aktivitas tertentu, seperti olahraga, kerja, atau sekadar jalan-jalan.
Sekarang, banyak kaus yang pakai teknologi seperti AIRism, Heattech, Dry-Ex, dan Aerotech. Setiap teknologi punya fungsi berbeda, ada yang bikin adem, hangat, cepat kering, bahkan ada yang dibuat khusus untuk iklim tropis.
Biar kamu enggak salah beli lagi, yuk simak penjelasan lengkapnya di bawah ini:
1. Dry-Ex – Kering Cepat dan Tahan Bau
Dry-Ex dirancang khusus untuk aktivitas berat seperti olahraga. Teknologinya mampu menyerap keringat dengan cepat, lalu menguapkannya agar kain tetap kering dan tidak lengket di tubuh. Ada juga fitur antimikroba yang membantu mencegah bau badan.
Kelebihan:
- Cepat menyerap dan mengeringkan keringat
- Ringan dan breathable
- Anti-bau dan nyaman meski aktif seharian
Cocok dipakai saat:
- Olahraga
- Aktivitas outdoor
- Cuaca panas
2. Aerotech – Teknologi Lokal yang Multifungsi
Aerotech adalah teknologi kain buatan Indonesia dari PT Harapan Kurnia Textile dan saat ini fokus memproduksi produk-produk dari Greenlight. Kain ini juga punya fitur quick-dry dan breathable, mirip Dry-Ex, tapi bisa diterapkan ke berbagai jenis kain. Aerotech cocok untuk kebutuhan kasual, kerja, bahkan olahraga.
Kelebihan:
- Teknologi lokal
- Cepat kering
- Bisa diterapkan di banyak jenis kain
- Adem dan nyaman
Cocok dipakai saat:
- Bekerja
- Aktivitas santai
- Gaya kasual
Anti Gerah...
3. AIRism – Adem dan Anti Gerah
AIRism adalah kain teknologi yang dirancang Uniqlo untuk memberi efek adem dan nyaman dipakai seharian. Bahannya tipis, ringan, menyerap keringat dengan cepat, dan cepat kering. Selain itu, AIRism juga punya fitur anti-bau dan antibakteri, jadi nggak bikin kamu merasa lengket atau bau meski berkeringat.
Kelebihan:
- Nyaman di kulit
- Anti bau
- Cocok untuk iklim panas dan lembap
Cocok dipakai saat:
- Aktivitas harian
- Sebagai dalaman
- Cuaca panas atau tropis
4. Heattech – Hangat Tanpa Tebal
Heattech adalah kain yang juga dirancang oleh Uniqlo untuk menjaga tubuh tetap hangat. Teknologi ini bekerja dengan menyerap kelembapan tubuh lalu mengubahnya menjadi panas. Bahannya tetap tipis dan elastis, jadi cocok untuk layering tanpa terasa berat.
Kelebihan:
- Memberi kehangatan
- Tipis dan ringan
- Tetap nyaman dipakai lama
Cocok dipakai saat:
- Cuaca dingin atau musim hujan
- Traveling ke tempat bersuhu rendah
- Layering outfit
Tabel Perbandingan...
Tabel Perbandingan Singkat
|
Teknologi
|
Fungsi Utama
|
Keunggulan
|
Cocok Dipakai Saat
|
|
AIRism
|
Adem & breathable
|
Ringan, cepat kering, anti-bau
|
Harian, cuaca panas, dalaman
|
|
Heattech
|
Hangat & ringan
|
Tipis tapi hangat, fleksibel
|
Musim hujan, udara dingin, layering
|
|
Dry-Ex
|
Kering cepat & antibau
|
Ideal untuk olahraga dan outdoor
|
Olahraga, aktivitas berat
|
|
Aerotech
|
Quick-dry
|
Teknologi Indonesia, cepat menyerap keringat
|
Kerja, kasual, olahraga ringan
|
Setiap bahan atau teknologi kain punya fungsinya masing-masing. Supaya kamu nyaman dan enggak salah kostum, pastikan memilih sesuai kebutuhan:
- Mau adem dan nyaman? AIRism
- Butuh kehangatan? Heattech
- Sering olahraga? Dry-Ex
- Cari opsi lokal yang fungsional? Aerotech
Dengan memahami bedanya, kamu bisa tampil keren pakai kaus tanpa rasa gerah atau salah gaya lagi. Ingat, kenyamanan itu nomor satu. (nad)