Kamis, 20 Maret 2025

Murianews, Kudus – Ada beragam jenis produk yang digunakan dalam perawatan kulit dan kecantikan. Masing-masing prduk ini punya kegunaan berbeda, meski terkadang agak mirip peruntukkannya.

Untuk itu, penting mengetahui kegunaan dari bahan yang digunakan dalam perawatan kulit. Tujuannya biar tidak salah pakai yang malah bisa berdampak tidak baik bagi kesehatan kulit.

Di antara jenis produk kecantikan yang paling familiar adalah moisturizer dan day cream. Kedua produk ini sama-sama berguna untuk melembapkan kulit.

Kedua produk ini sering dianggap sama. Padahal ada perbedaan terkait kandungan dan cara pemakaiannya.

Melansir dari Hellosehat, moisturizer dan day cream bisa dikatakan jenis produk perawatan kulit yang sama. Krim pelembap (moisturizer) mencakup banyak jenis, termasuk day cream yang digunakan di siang hari dan night cream untuk malam hari.

Namun, secara spesifik ada perbedaan antara moisturizer dan day cream. Berikut penjelasannya:

1. Fungsi

Day cream fokus melembapkan sekaligus melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Oleh karena itu, tak jarang banyak day cream mengandung sunscreen atau tabir surya.

Day cream yang juga berfungsi sebagai tabir surya akan mencantumkan tulisan “SPF” atau Sun Protection Factor dengan angka tertentu. Angka ini menandakan seberapa lama day cream melindungi kulit agar tidak terbakar matahari (sunburn).

Menjaga Kelembapan Kulit... 

  • 1
  • 2

Komentar

Tren Terkini

Terpopuler