Perasaan liburan yang menyenangkan saat Lebaran itu sulit dihilangkan sehingga semangat untuk kembali bekerja jadi turun.
Ini adalah masalah yang bisa berdampak buruk jika dibiarkan terlalu lama, bisa saja pekerjaan menjadi berantakan sehingga kena teguran dari atasan.
Berikut adalah tips kembali semangat kerja usai libur Lebaran panjang yang
Murianews.com lansir dari berbagai sumber:
1. Buat jadwal kerja hari pertamaRentetan pekerjaan yang menumpuk selama ditinggal libur Lebaran akan membuat stres jika tidak dikelola dengan baik. Untuk mengatasi hal ini perlu membuat jadwal kerja di hari pertama. Buat prioritas mana yang harus dikerjakan terlebih dahulu.
Dilansir dari
Fimela.com, mengatur ulang jadwal kerja di hari pertama kembali bekerja akan membantu mengorganisir pekerjaan dan menetukan skala prioritas dari rentetan daftar tugas yang akan dikerjakan.
Dengan menyusun rencana berdasarkan skala prioritas maka kamu akan lebih mudah memahami apa saja tugas yang perlu kamu kerjakan terlebih dahulu.
Buatlah jadwal sedeharna namun sesuai dengan skala prioritas untuk hari pertama dan pekan-pekan awal bekerja. Ini akan membuat tidak merasa kewalahan di awal-awal kembali bekerja.
2. Pikirkan hal menyenangkan dalam bekerjaBagi banyak orang bekerja memang bukan hal yang menyenangkan atau sama menyenangkannya dengan liburan. Namun jika memiliki alasan-alasan menyenangkan dari pekerjaan maka bekerja jadi terasa tidak sesulit itu.
Oleh sebab itu pikirkanlah hal-hal menyenangkan untuk mengembalikan semangat kerja. Misalnya memikirkan kembali bertemu dengan teman-teman kantor yang lucu dan seru atau memikirkan makanan favorityang dijual di kantin kantor.
Baca: Banyak Hidangan Bersantan, Ini Tips Makan Sehat saat Lebaran
Dengan memikirkan sisi positif dari pekerjaan kamu, maka akan semakin mudah untuk menumbuhkan semangat kerjamu yang sudah hampir sirna itu.
3. Datang lebih pagiDilansir dari
Republika berangkat kerja lebih pagi cukup efektif untuk meningkatkan kembali semangat kerja usai libur panjang. Memang setelah beberapa lama bermalas-malasan di rumah, kamu jadi terbiasa untuk terus malas dan bangun siang.Tapi dengan berangkat lebih pagi, jadi punya lebih banyak waktu untuk mempersiapkan diri untuk melakukan pekerjaan yang sudah lama ditinggalkan sehingga tidak keteteran saat mengerjakannya nanti.
4. Mulai bekerja secara perlahanSetelah liburan pasti banyak pekerjaan yang menumpuk dan menunggu untuk diselesaikan. Tenang saja, jangan panik karena ini adalah hal yang normal.Pokoknya lakukan saja pekerjaan itu dengan perlahan-lahan. Jangan terburu-buru untuk menyelesaikannya karena mood dan pikiran masih belum sepenuhnya fokus pada pekerjaan itu.
Baca: Libur Lebaran, Wisata Pantai Mina Mangrove Pati Mulai Ramai Dikunjungi WisatawanJika terburu-buru malah semakin memperlama penyelesaian pekerjaan karena harus sering diulang. Lebih baik kerjakan sedikit demi sedikit. Perlahan asal pasti, itu lebih baik. Jika adanya kendala dalam menyelesaikan kerjaan tak ada salahnya minta bantuan dengan rekan kerja.
5. Jangan terpengaruh teman yang malasMusim liburan memang sangat bisa membuat orang jadi malas. Mungkin teman kerja masih bermalas-malasan usai liburan dan ini bisa memengaruhi kamu.Tapi jangan biarkan terpangaruh, melainkan harus memengaruhi mereka untuk semangat bekerja. Pertahankan semangat kerja dan jangan terbawa dengan kemalasan mereka.Nah ini adalah lima tips yang bisa digunakan untuk membantu membangkitkan kembali semangat kerja usai libur Lebaran yang panjang.
Murianews, Kudus – Libur Lebaran yang panjang telah usai, Rabu (26/4/2023) hari ini sebagian besar pegawai mulai kembali masuk kerja. Namun tak bisa dipungkiri jika suasana liburan masih terbawa ke tempat kerja.
Perasaan liburan yang menyenangkan saat Lebaran itu sulit dihilangkan sehingga semangat untuk kembali bekerja jadi turun.
Ini adalah masalah yang bisa berdampak buruk jika dibiarkan terlalu lama, bisa saja pekerjaan menjadi berantakan sehingga kena teguran dari atasan.
Berikut adalah tips kembali semangat kerja usai libur Lebaran panjang yang
Murianews.com lansir dari berbagai sumber:
1. Buat jadwal kerja hari pertama
Rentetan pekerjaan yang menumpuk selama ditinggal libur Lebaran akan membuat stres jika tidak dikelola dengan baik. Untuk mengatasi hal ini perlu membuat jadwal kerja di hari pertama. Buat prioritas mana yang harus dikerjakan terlebih dahulu.
Dilansir dari
Fimela.com, mengatur ulang jadwal kerja di hari pertama kembali bekerja akan membantu mengorganisir pekerjaan dan menetukan skala prioritas dari rentetan daftar tugas yang akan dikerjakan.
Dengan menyusun rencana berdasarkan skala prioritas maka kamu akan lebih mudah memahami apa saja tugas yang perlu kamu kerjakan terlebih dahulu.
Buatlah jadwal sedeharna namun sesuai dengan skala prioritas untuk hari pertama dan pekan-pekan awal bekerja. Ini akan membuat tidak merasa kewalahan di awal-awal kembali bekerja.
2. Pikirkan hal menyenangkan dalam bekerja
Bagi banyak orang bekerja memang bukan hal yang menyenangkan atau sama menyenangkannya dengan liburan. Namun jika memiliki alasan-alasan menyenangkan dari pekerjaan maka bekerja jadi terasa tidak sesulit itu.
Oleh sebab itu pikirkanlah hal-hal menyenangkan untuk mengembalikan semangat kerja. Misalnya memikirkan kembali bertemu dengan teman-teman kantor yang lucu dan seru atau memikirkan makanan favorityang dijual di kantin kantor.
Baca: Banyak Hidangan Bersantan, Ini Tips Makan Sehat saat Lebaran
Dengan memikirkan sisi positif dari pekerjaan kamu, maka akan semakin mudah untuk menumbuhkan semangat kerjamu yang sudah hampir sirna itu.
3. Datang lebih pagi
Dilansir dari
Republika berangkat kerja lebih pagi cukup efektif untuk meningkatkan kembali semangat kerja usai libur panjang. Memang setelah beberapa lama bermalas-malasan di rumah, kamu jadi terbiasa untuk terus malas dan bangun siang.
Tapi dengan berangkat lebih pagi, jadi punya lebih banyak waktu untuk mempersiapkan diri untuk melakukan pekerjaan yang sudah lama ditinggalkan sehingga tidak keteteran saat mengerjakannya nanti.
4. Mulai bekerja secara perlahan
Setelah liburan pasti banyak pekerjaan yang menumpuk dan menunggu untuk diselesaikan. Tenang saja, jangan panik karena ini adalah hal yang normal.
Pokoknya lakukan saja pekerjaan itu dengan perlahan-lahan. Jangan terburu-buru untuk menyelesaikannya karena mood dan pikiran masih belum sepenuhnya fokus pada pekerjaan itu.
Baca: Libur Lebaran, Wisata Pantai Mina Mangrove Pati Mulai Ramai Dikunjungi Wisatawan
Jika terburu-buru malah semakin memperlama penyelesaian pekerjaan karena harus sering diulang. Lebih baik kerjakan sedikit demi sedikit. Perlahan asal pasti, itu lebih baik. Jika adanya kendala dalam menyelesaikan kerjaan tak ada salahnya minta bantuan dengan rekan kerja.
5. Jangan terpengaruh teman yang malas
Musim liburan memang sangat bisa membuat orang jadi malas. Mungkin teman kerja masih bermalas-malasan usai liburan dan ini bisa memengaruhi kamu.
Tapi jangan biarkan terpangaruh, melainkan harus memengaruhi mereka untuk semangat bekerja. Pertahankan semangat kerja dan jangan terbawa dengan kemalasan mereka.
Nah ini adalah lima tips yang bisa digunakan untuk membantu membangkitkan kembali semangat kerja usai libur Lebaran yang panjang.